Viral Marketing Ala Teh Botol Sosro

Apapun makanannya… minumnya Teh Botol Sosro…
Slogan diatas menggambarkan salah satu pemikiran kreatif untuk strategi viral marketing…jadi apakah itu viral marketing???

Pada dasarnya, viral marketing adalah fenomena pemasaran yang memfasilitasi dan mengajak masyarakat untuk menyebarkan pesan pemasaran. Dengan kata lain, ini adalah sarana promosi bisnis melalui otomatisasi penggandaan ide, slogan, dan gambar. Viral marketing diciptakan melalui pemikiran yang kreatif tentang bagaimana menggunakan “sistem penularan” kampanye promosi untuk meningkatkan popularitas sebuah produk dan jasa pada masyarakat. Strategi pemasaran seperti inilah yang rata – rata telah digunakan untuk menyebarkan pengaruh oleh perusahaan – perusahaan besar seperti Teh Sosro dan bisnis – bisnis menengah dan kecil lainnya. Dengan sedikit pengetahuan tentang bagaimana sistem pemasaran agresif bekerja, viral marketing dapat menjadi cara yang terbaik untuk pemasaran produk bagi bisnis kecil seperti industri ibu rumah tangga.

Keberhasilan strategi viral marketing berdasarkan seberapa tingginya tingkat penyebaran dari satu orang ke orang lain. Jika ada jumlah persentase pelanggan yang besar menyebarkan ke sejumlah besar teman mereka, maka hasilnya akan menjadi besar berlipat ganda. Dan kebalikannya, jika persentase penyebaran rendah maka hasilnya juga akan hanya berdengung sebentar.

Hampir semua bisnis mendapatkan keuntungan dari menggunakan teknik viral marketing, tetapi ada beberapa macam bisnis yang mungkin punya ketertarikan lebih dalam mengadaptasi macam – macam strategi ini melalui jalur pertemanan sosial, sponsor acara umum, atau hanya menciptakan banyak kreatif brand image melalui media massa. Bisnis yang mempunyai fokus atau definisi target pelanggan yang tepat, mungkin mempunyai kemungkinan lebih baik dalam mendapatkan macam – macam ide viral marketing, yang dapat menangkap massa seperti api liar diantara calon pelanggan. Bisnis dengan produk yang kurang terkenal dapat meningkatkan popularitas mereka dengan pemakaian kampanye viral marketing yang tepat.
Selain hanya menempatkan viral marketing sebagai ide di website, bisnis awal awal dapat menjangkau pelanggan melalui Facebook, Twitter atau teknologi baru lainnya. Kategori praktek pemasaran yang mendukung promosi, mempertimbangkan viral adalah sesuatu yang pelanggan akan suka untuk di salurkan lagi kepada yang lain. Untuk bisnis makanan, ini bisa melalui resep atau iklan slogan yang lucu. Untuk jasa bisnis lainnya, mereka dapat memperkirakan melalui cara atau strategi lainnya yang menarik yang dapat dipergunakan. Banyak kemungkinan yang tak terbatas dalam memikirkan ide yang akan diterima dan disalurkan kepada masyarakat, oleh bisnis individu dalam mencoba menerapkan strategi viral marketing. Dalam beberapa bagian, viral marketing mempunyai dampak buruk karena sedikit rancu dalam praktek menyangkut dalam beberapa bentuk teknik iklan yang baru, dimana ini mengapa bisnis harus memikirkan dengan matang tentang bagaimana kampanye promosi khusus akan memenuhi kebutuhan pelanggan atau malah mengasingkan pelanggan lama.

Ada waktunya strategi viral marketing memberikan manfaat dan ada waktunya tidak. Yang perlu anda perhatikan secara seksama adalah produk anda dan perilaku dari dari pelanggan anda, untuk melihat apakah viral marketing memang tepat untuk bisnis anda :
Produk – coba ambil sebuah produk murah anda dan bagikan secara gratis. Jika bisnis anda berorientasi dibidang jasa, coba berikan gratis percobaan paket jasa anda yang paling murah. Memulai promosi adalah tentang memberikan sesuatu untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan didalam bisnis anda. Berperilaku yang humoris dan ironis, adalah salah satu faktor yang bisa menjadikan strategi viral marketing bisa bekerja lebih baik. Jika produk dan jasa anda mulai populer, anda mulai melihat dampak dari viral marketing. Dan alangkah bijaksananya, jikalau kita bisa memilih media iklan yang sering dilihat dan dipakai oleh masyarakat, sehingga produk atau jasa kita mudah dingat oleh masyarakat.

Perilaku Pelanggan – Kesuksesan dari strategi viral marketing juga bergantung pada perilaku pelanggan anda. Anda perlu pelanggan yang berperilaku gaul, ramah dan memiliki gaya hidup yang aktif. Semakin banyak orang orang seperti ini disekitar anda, maka semakin banyak perhatian yang didapatkan untuk produk dan jasa anda. Keberhasilan dari viral marketing ataupun strategi pemasaran lainnya ketika bisnis anda bisa mendapatkan perhatian yang berlipat ganda dari sedikit usaha dari anda. Ini semua tentang bagaimana membuat pelanggan anda bekerja untuk berpromosi tentang semua produk dan jasa anda.
Gunakan kebijakan yang baik dalam penerapan viral marketing untuk mengangkat popularitas bisnis kecil anda dan selalu pikirkan tentang bagaimana strategi promosi baru dapat menarik para pelanggan baru dalam daftar pelanggan anda.

Jadi, marilah kita berpikir kreatif dalam mengembangkan bisnis kita.

Artikel Lainnya